Saturday, January 12, 2013

PD Sebut Jokowi Capres Alternatif Potensial 2014

 
Jakarta - Sepak terjang blusukan gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) membuatnya begitu populer di masyarakat. Partai Demokrat (PD) saja melihat Jokowi sebagai salah satu capres alternatif potensial di Pilpres 2014 mendatang.

"Dengan sukses dia di DKI dan juga sekarang masih terus berjuang membenahi Jakarta itu kan dia bisa jadi salah satu capres alternatif," kata Wasekjen PD, Saan Mustopa, kepada detikcom, Kamis (10/1/2013).

Gaya kepemimpinan Jokowi memang sangat khas. Sebagai Gubernur DKI Jakarta, hampir setiap hari Jokowi terjun ke masyarakat. Tanpa malu-malu Jokowi turun ke gorong-gorong untuk sekedar mengecek ketebalan kotoran di gorong-gorong.

"Dia bisa menjadi capres alternatif yang patut diperhitungkan. Bisa jadi posisinya saat ini sudah sekelas Mahfud MD atau Dahlan Iskan sebagai capres alternatif," kata anggota Komisi III DPR ini.

Lalu apakah PD akan melirik Jokowi di Pilpres 2014? Rupanya PD hingga kini masih terus meraba-raba. PD akan menentukan capres di akhir tahun 2013.
"Kalau Demokrat sendiri kita belum membahas Pilpres. Mungkin di akhir 2013-lah kita bicara Pilpres," tegasnya. 

Comments
2 Comments
Facebook Comments by Media Blogger

2 comments:

Anonymous said...

100% dukung Jokowi Pull,..

Anonymous said...

Sebagai calon presiden sebagaimana hendak menjalankan fungsinya sebagai Lembaga "Tinggi Negara yaitu Executive" hal2 yang perlu ditonjolkan adalah 52% ada pada kandidat "Jokowi dan JK"

Post a Comment

Total Pageviews

Brother baner

SEPUTAR BLOG,INTERNET,KOMPUTER.

WAHYOKU BLOG

Banner tatelu


 BELAJAR BARENG