Sunday, December 30, 2012
Awas, 6 Orang Ini Bisa Sebarkan Virus Flu
Penyakit menular yang disebabkan dari virus, seperti influenza, pilek, atau batuk, bisa Anda alami bila berada dekat dengan orang-orang yang memang sudah menderita penyakit tersebut atau orang-orang yang berisiko menyebarkan virus.
Lantas, siapa saja yang orang-orang yang berisiko itu? Berikut penjelasannya seperti dilansir Huffington Post:
1. Kasir
Anda tentu tahu bahwa orang-orang yang menderita pilek atau flu sering menggunakan tangannya untuk menyeka hidungnya karena pilek, atau menutup mulutnya ketika batuk atau bersin. Padahal tangannya itu sering pula digunakan untuk menyentuh uang, kartu kredit atau ATM konsumen.
Tak hanya itu, kasir juga sering menyentuh belanjaan para konsumennya. Itu artinya, kasir supermarket berisiko tinggi menularkan virus influenza. Untuk menghindari risiko ini, Anda harus mencuci tangan dengan sabun atau membawa cairan pembersih tangan (hand sanitizer). Sebelum mencuci tangan, sebaiknya tangan Anda jangan menyentuh wajah, hidung, atau mulut dengan tangan yang terkontaminasi yang mungkin memiliki kuman.
2. Rekan Kerja
Jika rekan kerja Anda menderita flu, kemungkinan besar virus akan menyebar dan Anda salah satu orang yang bisa tertular penyakit tersebut. Di tempat kerja, hampir semua yang Anda sentuh pasti telah disentuh pula oleh orang lain. Selain itu, AC dan Lift juga sangat mungkin menjadi penyebab penyebaran virus. Untuk mencegahnya, lagi-lagi Anda harus rajin cuci tangan menggunakan sabun atau cairan pembersih tangan, dan mengonsumsi makanan sehat untuk meningkatkan daya tahan tubuh Anda.
3. Atasan atau Bos
Atasan seringkali berbicara dengan karyawannya. Meskipun tidak menyentuh, berbicara dapat menyebabkan Anda terserang influenza. Jika Anda tahu manajer atau supervisor sedang terkena flu, Anda tidak harus berdiri atau duduk terlalu dekat dengan mereka.
4. Anak-anak
Menghabiskan waktu dengan anak-anak juga bisa membuat Anda terkena influenza. Anak-anak sering tidak menutup mulut mereka saat bersin atau batuk. Bukan hanya itu, virus anak-anak dapat menyebar pada benda yang mereka sentuh. Untuk mencegah hal ini, Anda dapat menerapkan kebiasaan mencuci tangan menggunakan sabun sebelum memulai pelajaran atau kegiatan.
5. Pasangan
Berbagi tempat tidur dengan pasangan akan meningkatkan kemungkinan untuk berbagi virus flu. Belum lagi jika Anda juga berbagi kamar mandi, dan benda-benda lainnya. Mungkin Anda bisa mengurangi risiko tertular virus flu jika tidak berbagi tempat tidur selama flu. Namun, Anda juga dapat mencegahnya dengan membersihkan peralatan menggunakan disinfektan sehingga virus dan kuman tidak menyebar.
6. Pramugari
Bila bepergian dengan pesawat, sangat mungkin para pramugari cantik dan ramah menularkan virus kepada Anda. Berada di sebuah ruangan dapat membuat virus menyebar. Tetapi virus ini juga akan menyebar melalui sentuhan atau barang yang disediakan oleh pramugari untuk Anda.
sumber
0 Comments
Facebook Comments by
Media Blogger
Subscribe to:
Post Comments (Atom)