Monday, December 10, 2012

Seri Pengetahuan Umum: Mitologi Yunani Part 2 – Olympians

greek gods Olympians
Karena sesungguhnya MBDC adalah orang-orang baik yang enggak bakal ngegantungin kamu tanpa kejelasan mengenai jalannya hubungan kamu dengan kelanjutan artikel yang sebelumnya, maka kali ini MBDC mau ngelanjutin ngebahas tentang mitologi Yunani.
Terakhir kita tinggalin, Zeus sama bapaknya, Cronus lagi perang perebutan kekuasaan, yang biasa disebut dengan Titanomachy. Nah, setelah sepuluh tahun perang, akhirnya Zeus dan pasukan pun memenangkan perang tersebut, jadilah mereka dewa-dewa penguasa. Dan karena mereka nongkrongnya di Gunung Olympus, maka anak-anak kampung sini nyebut mereka sebagai The Olympians.
Siapa aja sih the Olympians itu ? Yuk kita bahas.

Zeus

Bosnya para Olympians. Bersenjatakan petir. Walaupun dia paling muda, tapi Zeus adalah dewa paling kuat. Selain kuat dalam pertempuran, Zeus juga kuat dalam hal-hal lain. Ini bisa dibuktikan dari walaupun istri resminya adalah Hera, Zeus punya banyak “ekstrakulikuler” lain yang menghasilkan banyak keturunan setengah dewa seperti Perseus, Heracles atau panggilan gaulnya Hercules, Pollux, dan masih banyak lagi.

Hades

Abangnya Zeus yang paling tua. Hades adalah penguasa dunia bawah. Bukan neraka lho, tapi dunia bawah gitu, tempat arwah-arwah orang yang udah mati berkumpul. Kalo neraka itu Tartarus, beda lagi.
Walaupun Hades adalah Olympian generasi pertama, kadang-kadang dia gak dimasukin ke dalam daftar. Ini karena Hades suka emo, nongkrong sendirian di dunianya sama arwah-arwah, sementara sodara-sodaranya party di gunung Olympus.

Poseidon

Waktu selesai perang, Zeus, Hades sama Poseidon bagi-bagi tempat kekuasaan. Poseidon dapet laut. Jadilah dia dewa laut. Senjatanya Trident, sejenis trisula gitu. Udah sih gitu doang. Kayaknya tipe-tipe low profile gitu deh.

Hera

Saudari, sekaligus istri dari Zeus. Hera ini adalah Dewi untuk para wanita, dan pernikahan. Nah karena si Zeus ini punya banyak “ekstrakulikuler”, Hera jadi sering cemburu, dan dia sering nurunin musibah-musibah gitu sama pasangan-pasangan dan keturunannya Zeus yang lain.

Demeter

Salah satu dari Olympian generasi peratama, saudari kandung dari 4 Olympians yang barusan kita bahas. Demeter ini adalah Dewi urusan aglikultur dan panen. Konon katanya, ketika musim panas dan musim semi, itu Demeter lagi happy. Sedangkan musim gugur dan musim dingin, itu saat-saatnya Demeter lagi galau, jadinya tumbuh-tumbuhan pada mati semua. Kenapa dia galau ? Akan kita kupas tuntas di kesempatan berikutnya.

Hestia 

Olympian generasi pertama yang terakhir, dan merupakan Dewi Perapian. Walaupun Hestia terlahir sebagai Olympian, pada akhirnya dia turun jabatan, jadi dewi kelas biasa-biasa aja, untuk menjaga perapian dan api di gunung Olympus.

Athena

Dewi keadilan dan kebijaksanaan. Athena ini mitosnya lahir dari Zeus, tapi bukan dari perkawinan. Jadi ceritanya Zeus lagi ada kegiatan “ekstrakulikuler” sama wanita lain, dan si wanita itu diramalkan kalo punya anak, anaknya akan menjadi lebih hebat dari bapaknya.
Nah mendengar hal itu, akhirnya ditelen si wanita lainnya sama Zeus. Tapi gak lama kemudian, Zeus sakit kepala dan kepalanya bengkak. Lalu sama salah satu anaknya Zeus, dibelah deh itu bengkaknya. Dan dari situ muncul Athena, udah tumbuh dewasa, dan udah pake baju perang. Langsung deh jadi anak kesayangannya Zeus.

Aphrodite

Udah pada denger pasti, kalo Aphrodite itu Dewi Percintaan dan Kecantikan. Asal usulnya gak jelas sebenernya. Ada yang bilang dia salah satu anak Zeus. Tapi ada juga yang bilang kalo dia terlahir dari potongan tubuhnya Ouranos yang jatuh ke laut setelah diserang sama Cronus.
Pokoknya, ceritanya Aphrodite ini cantik banget deh. Banyak dewa-dewa yang naksir, dan dewi-dewi yang sirik sama dia. Karena itu, sama Zeus dikawinin deh si Aphrodite ini sama…

Hephaestus

Hephaestus ini adalah Dewa Pandai Besi, dan konon katanya dia itu sangat buruk rupa. Kalo kamu pernah nonton film Percy Jackson, film itu sebenernya rasis banget. Soalnya disitu yang jadi Hephaestus orang item gitu. Jadi kesannya orang item itu jelek. Ckckck.
Anyway, karena Hephaestus ini kurang kece, dan Aphrodite ngerasa (dan emang) kece, jadi rumah tangga mereka gak harmonis. Nikahnya juga gara-gara diperintah sama bos kan. Akhirnya Aphrodite pun main belakang sama..

Ares

Si Dewa Perang dan Pertumpahan Darah. Athena sebenernya juga Dewi Perang sih, tapi kalo Ares dia men-dewa-i aspek-aspek kebrutalan dari perang. Dari Aphrodite sendiri, Ares punya 2 anak yang selalu dia ajak ke medan perang, yaitu Phobos (Rasa takut) dan Deimos (Teror)

Apollo

Nah ini juga salah satu anaknya Zeus hasil dari “ekstrakulikuler”nya. Apollo ini adalah Dewa Seni, Musik, dan Ilmu Pengetahuan. Mungkin kalo jaman sekarang Dewa Geek gitu kali ya ? Nah si Apollo ini punya saudari kembar, yang namanya..

Artemis

Yang merupakan Dewi Hutan dan Perburuan. Artemis ini digambarkan selalu membawa busur dan panah.

Hermes

Hermes adalah Kurir para Dewa. Ya dia juga dewa juga sih sebenernya. Jadi ceritanya para geng Olympians itu kalo mau ngirim pesen buat manusia, mereka nyuruh si Hermes ini. Nah biar urusan naik turun gunung gampang, Hermes punya sendal yang ada sayapnya, jadi dia bisa terbang gitu.
Selain itu Hermes juga dianggap Dewa para Pencuri, karena menurut mitos Hermes sangat cerdik dan lincah.

Dionysus

Dionysus adalah Dewa Minuman Anggur. Duh gak keren banget kalo di bahasa Indo-in. Dia adalah God of Wine. Sebenernya Dionysus bukan Olympian awalnya, tapi sama Zeus diangkat jadi Olympian setelah Hestia mundur dari jabatannya.
Nah itulah dewa dan dewi yang sering di asosiasikan sebagai The Olympians. Terus? Udah nih bahas mitologi Yunani-nya  Oh tentu saja belum. Masih ada hal-hal yang MBDC mau ceritakan sama kamu. Tapi karena ini sudah malam, kamu harus tidur. Ceritanya dilanjutin besok-besok ya.
Comments
0 Comments
Facebook Comments by Media Blogger

0 comments:

Post a Comment

Total Pageviews

Brother baner

SEPUTAR BLOG,INTERNET,KOMPUTER.

WAHYOKU BLOG

Banner tatelu


 BELAJAR BARENG