Rabu, 16 Januari 2013 - 20:08 wib wib
Bendungan Hoover, Amerika Serikat (Foto:visitingdc)
Bendungan Hoover adalah bendungan di Black Canyon Sungai Colorado, di perbatasan antara negara bagian Arizona dan Nevada, Amerika. Ketika konstruksinya selesai pada 1935, bendungan ini merupakan fasilitas produsen listrik terbesar di dunia dan struktur terbesar di dunia.
Hingga kini, Bendungan Hoover masih menjadi yang terbesar di dunia. Selain menjadi bendungan, tempat ini juga dibuka untuk wisata sejak selesai pembangunannya dan sempat tertutup untuk umum ketika Perang Dunia II.
Kini, sekira sejuta wisatawan mengunjungi bendungan ini setiap tahunnya. Sayangnya, beberapa interior di dalam bendungan sudah tidak dapat lagi dilewati turis karena dimakan usia dan berbahaya.
Di balik kepopulerannya, konon Bendungan Hoover menyimpan kisah horor. Kabarnya, selama pembangunan, bendungan ini telah meminta “tumbal” 96 nyawa tukang yang membangunnya. Tubuh-tubuh tukang yang tewas ini bahkan kabarnya dikuburkan di dalam bendungan.
Namun, berita tersebut terbukti tidak benar. Bendungan ini dibuat dari ribuan blok beton yang ditumpukkan satu per satu sehingga tidak mungkin bila ada jenazah yang dikuburkan di sini dan tak terlihat.
sumber