Friday, December 14, 2012

Penerbangan Makin Ramai Menuju Tempat Teraman Saat "Kiamat"


Kamis, 13 Desember 2012 - 10:26 wib


Desa Sirince, Turki (Foto: DailyMail)
Desa Sirince, Turki (Foto: DailyMail)
PRANCIS – Dua negara disebut-sebut menjadi tempat teraman ketika kiamat menurut ramalanSuku Maya terjadi, yakni 21 Desember 2012. Imbas baiknya dirasakan perusahaan penerbangan.

Sebuah situs penyedia informasi penerbangan, Skyscanner, mengungkapkan bahwa orang berbondong-bondong pergi ke tempat yang dipercaya teraman pada dari kehancuran dunia. Mereka pergi ke Gunung Bugarach yang berada di selatan Prancis dan Sirince, Turki.

Tercatat, kegiatan penerbangan ke Bugarach mengalami peningkatan sebesar 41 persen untuk “menyambut” tanggal keramat tersebut. Sementara, penerbangan menuju Sirince mengalami kenaikan sebesar 30 persen. Demikian seperti dilansir Dailymail, Kamis (13/12/2012).

Sirince dipercaya sebagian orang menjadi tempat teraman untuk melarikan diri, tempat yang konon menjadi saksi jiwa Maria menuju surga. Mereka beranggapan bahwa tempat ini memiliki energi positif yang dapat menyelamatkannya dari bencana dahsyat.

Sementara di Bugarach, sebagian orang percaya jika di tempat ini alien dari dunia lain akan turun menggunakan pesawat luar angkasa. Mereka akan membawa siapapun yang berlindung di sini dengan pesawat tersebut menuju sebuah tempat yang aman.
Comments
0 Comments
Facebook Comments by Media Blogger

0 comments:

Post a Comment

Total Pageviews

Brother baner

SEPUTAR BLOG,INTERNET,KOMPUTER.

WAHYOKU BLOG

Banner tatelu


 BELAJAR BARENG