Sunday, February 3, 2013

Isu Konspirasi dan Zionis Digunakan PKS untuk Rekatkan Kader

 
Masukajabro -Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kerap menyebut adanya konspirasi di balik penangkapan Luthfi Hasan Ishaaq oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ditambah lagi dugaan adanya kepentingan zionis dalam perkara ini.

Isu yang digunakan itu dinilai sebagai langkah PKS merekatkan kader. Bukan apa-apa, penangkapan Luthfi pasti menggoyahkan kader PKS yang kerap diidentikan dengan imej bersih.

"Untuk soliditas kader. Tapi hal ini bukanlah hal baru dalam retorika politik PKS," jelas pengamat politik Andika dalam perbincangan, Minggu (3/2/2013).

Isu zionis ini memang agenda lama PKS. Kemudian tudingan konspirasi di kasus Luthfi juga sebagai langkah menjaga moral kader.

"Isu perlawanan zionis sudah menjadi agenda PKS sejak lama. Namun narasi pengkaitan dengan zionis itu narasi yang general. Artinya apapun konflik politiknya, hal itu bisa dikaitkan dengan Zionis," terang pengajar di Universitas Bakrie yang meraih master politik di Jepang ini.

Sebagai sebuah narasi besar, lanjut Andika, konflik ideologi PKS yang Islam dan mengkaitkan dengan Zionis bisa saja relevan.

"Namun mengkaitkan Zionis dengan kasus LHI, nampaknya perlu pembuktian yang cukup kuat," imbuhnya.

Sedang terkait dipilihnya Anis Matta sebagai Presiden PKS, dinilai sebagai representasi figur PKS yang karakternya pekerja, energik, dan memiliki retorika politik yang sangat bagus.

"PKS butuh memunculkan karakter ini guna mengatasi kasus korupsi yang menimpanya sekarang," tuturnya.

Ketua FPKS Hidayat Nurwahid yang menyinggung soal zionis ini. Dia memandang PKS akan dijungkalkan melalui kasus suap kuota impor daging ini. Hidayat menengarai ada konspirasi tingkat tinggi dalam kasus ini, bahkan bisa melibatkan zionis.

"Kalau di dalam negeri mungkin ada partai yang tidak ingin PKS jadi partai besar. Terkait dunia internasional, PKS yang suka membantu Palestina, mungkin juga kelompok Zionis," tutur Hidayat berspekulasi usai konferensi pers penetapan Presiden PKS di Kantor DPP PKS, Jl TB Simatupang, Jumat (1/2).
Sumber 
Comments
0 Comments
Facebook Comments by Media Blogger

0 comments:

Post a Comment

Total Pageviews

Brother baner

SEPUTAR BLOG,INTERNET,KOMPUTER.

WAHYOKU BLOG

Banner tatelu


 BELAJAR BARENG